Padang Japang, 17 Juni 2025 — Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh salah satu siswa terbaik MAN Lima Puluh Kota. Aisyah Raffles, siswa kelas X yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua OSIM MAN Lima Puluh Kota, berhasil meraih Juara 1 (Winner) dalam Apresiasi Duta GenRe Kabupaten Lima Puluh Kota yang diselenggarakan di Aula Kantor Bupati Kabupaten Lima Puluh Kota pada Senin, 16 Juni 2025.
Mengusung tema “Remaja Berencana, Karya Berdaya, Bangsa Berjaya,” kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bupati Lima Puluh Kota, H. Safni, yang memberikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap semangat dan kreativitas generasi muda. Kehadiran Bupati menjadi bukti nyata bahwa pemerintah daerah sangat peduli terhadap masa depan remaja yang berencana dan berprestasi.
Tidak hanya dari pihak pemerintah, dukungan penuh juga datang dari keluarga besar MAN Lima Puluh Kota. Kepala Madrasah, H. Nur Ali, S.Ag., M.M.Pd., beserta para guru dan peserta didik turut hadir untuk memberi semangat langsung kepada Aisyah. Suasana haru dan bangga pun menyelimuti ruangan saat nama Aisyah diumumkan sebagai pemenang.
Aisyah Rafles dikenal sebagai sosok pelajar yang berprestasi, tidak hanya di bidang akademik, tetapi juga aktif di berbagai kegiatan ekstrakurikuler. Ia memiliki bakat dalam bidang seni tari, publik speaking sebagai MC, dan baru-baru ini juga berhasil lolos seleksi RAIDA. Keberhasilan Aisyah di ajang Duta GenRe membuktikan bahwa siswa madrasah mampu bersaing, berprestasi, dan memberikan inspirasi bagi remaja lainnya.
Kepala MAN Lima Puluh Kota, H. Nur Ali, S.Ag., M.M.Pd., menyampaikan apresiasinya terhadap pencapaian ini.
“Alhamdulillah, kami sangat bangga dan bersyukur atas capaian luar biasa dari ananda Aisyah Rafles. Ini membuktikan bahwa madrasah bukan hanya tempat menimba ilmu, tetapi juga tempat terbaik untuk menempa karakter, bakat, dan potensi generasi muda. Madrasah akan selalu mendukung dan memfasilitasi seluruh kegiatan positif siswa, karena setiap anak memiliki keistimewaannya masing-masing. Semoga keberhasilan Aisyah menjadi inspirasi bagi seluruh siswa MAN Lima Puluh Kota dan generasi muda”, ungkapnya.
Dalam wawancara usai menerima penghargaan, Aisyah Rafles menyampaikan rasa syukur dan bangganya.
“Saya sangat bersyukur atas amanah yang sudah diberikan ini. Menjadi Duta GenRe bukan hanya tentang gelar, tetapi tentang tanggung jawab untuk menyuarakan pentingnya perencanaan hidup di kalangan remaja. Saya ingin menunjukkan bahwa pelajar madrasah juga bisa aktif, kreatif, dan berkontribusi nyata bagi masyarakat.”
“Saya juga ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada keluarga besar MAN Lima Puluh Kota yang selalu mendukung semua kegiatan positif siswanya. Saya bangga menjadi bagian dari madrasah ini. Semoga saya bisa menjadi pelopor bahwa madrasah juga bisa menjadi inspirasi dan penggerak perubahan bagi remaja Indonesia,” tambahnya.
Kemenangan Aisyah Raffles dalam ajang bergengsi ini menjadi semangat baru bagi MAN Lima Puluh Kota untuk terus melahirkan generasi yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga matang dalam perencanaan masa depan dan aktif dalam kegiatan positif yang membangun bangsa.
(Intan – HumasMANLiko)
